18.2.13


Tablet terbaru dari Samsung yang disebut sebagai iPad Mini Killer sejauh ini masih menjadi tanda tanya besar kapan dirilis serta berapa harganya. Rumor terbaru menyebutkan bahwa tablet Galaxy Note 8 milik Samsung akan dirilis pada akhir maret dengan harga 359 Euro atau sekitar 4.6 juta jika dirupiahkan (1 Euro = Rp. 12.900).
Harga sekitar 4.6 juta tersebut merupakan harga tablet Galaxy Note 8 untuk versi paling rendah yaitu Wi-Fi dengan memori internal 16 GB. Sedangkan untuk harga versi 3G + Wi-Fi 16 GB harganya diperkirakan mencapai 449 Euro atau sekitar 5.8 Juta dalam rupiah.
Sebagai perbandinga, harga iPad Mini yang dijual di Eropa untuk versi Wi-Fi 16 GB adalah 349 Euro. Sedangkan untuk versi 3G + Wi-Fi 16 GB, iPad Mini di kawasan Eropa dijual seharag 430 Euro.
Dengan perbandingan itu, terlihat bahwa harga tablet Galaxy Note 8 sedikit lebih mahal dibandingkan dengan iPad Mini. Harga tersebut tentunya adalah harga non bundling operator dan akan lebih murah lagi jika dibundling dengan paket data dari operator.
Rumor pada bulan lalu menyebutkan bahwa tablet Galaxy Note 8 akan seharga di kisaran 250 sampai dengan 300 US Dollar memang menarik konsumen untuk menunggu kapan dirilisnya tablet tersebut. Namun dengan bocoran harga yang didapat dari sebuah situs teknologi asal bulgaria Tablet.bgtersebut, tentunya kita berfikir ulang untuk membeli tablet terbaru dari Samsung tersebut.
Salah satu alasan paling masuk akal untuk mengurungkan niat membeli Galaxy Note 8 ialah karenatablet android berukuran 7 sampai 8 inch kini sudah banyak beredar di pasaran dengan harga relatif lebih murah dibandingkan Galaxy Note 8 dan iPad Mini.
Read more: http://blog.fastncheap.com/perkiraan-jadwal-rilis-dan-harga-tablet-galaxy-note-8/#ixzz2LKI1sYVt

0 komentar:

Posting Komentar